Pelayanan Publik Menjadi Terganggu KANTOR DESA CIKEUSAL TAK REPRESENTATIF

0

Serang, Harian Expose.

Kondisi Kantor Desa Cikeusal, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang, kondisinya saat ini sangat memprihatinkan. Selain bangunannya yang tak representatif, juga tampak sumpek dan pengap.

Kepala Desa Cikeusal, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang, Armaja, ketika ditemui Harian Expose, Selasa (25/8), mengatakan, pihaknya sangat prihatin dengan kondisi Kantor Desa Cikeusal sekarang ini. Sebab, dinilai sangat tak representatif. Selain itu, luas lahannya juga tidak memadai.

Menurut ia, dengan kondisi Kantor Desa Cikeusal seperti ini, tak pelak lagi, pelayanan terhadap masyarakat pun akibatnya menjadi terganggu.

“Sebenarnya saya sudah mengusulkan lahan untuk Kantor Desa Cikeusal. Tapi pihak Pemerintah Kabupaten Serang sejauh ini minta supaya pengajuannya harus ada tiga lokasi lahan yang akan dijadikan kantor,” kilahnya.

Armaja mengharapkan agar keinginan untuk mempunyai Kantor Desa yang layak dan terbilang representatif itu bisa segera terealisasi. Sehingga pelayanan kepada masyarakat tidak terganggu.

(Hr/Msi).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *