Muspika Kronjo Bersama Wartawan Bagikan Masker dan Nasi Bungkus

TANGERANG, Harianexpose.com

Dalam rangka pencegahan penyebaran pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Tangerang, spesifiknya Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten,  wartawan yang tergabung dalam Tim 9 dan Muspika Kecamatan Kronjo, membagikan masker dan nasi bungkus secara gratis kepada pengendara sepeda motor dan mobil yang melintas di Simpang Tiga Tugu Cangkir Kronjo,. pada Jum’at (4/9).

Sebanyak 200 masker dan 250 nasi bungkus dibagikan kepada pengguna jalan yang melintasi areal Tugu cCngkir. Giat tersebut dilakukan bukan hanya membagikan masker dan nasi bungkus, akan tetapi guna mensosialisasikan 3 M (Mencuci Tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak), kepada masyarakat. Hal ini dalam rangka meminimalisir penyebaran virus Corona  atau Covid-19 di wilayah Kecamatan Kronjo.

Camat Kronjo, Kabupaten Tangerang, H. Tibi, tampak ikut serta dalam kegiatan bagi-bagi masker dan nasi bungkus kepada para pengguna jalan secara gratis jtu. Menurut ia. pentingnya menjalankan 3 M yaitu Mencuci Tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak. Hal tersebut untuk meminimalisir tertularnya Covid-19 yang sekarang ini sedang mewabah.

”Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan 3 M (Mencuci Tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak) kepada masyarakat. Untuk mencegah dan meminimalisir penyebaran Covid-19 spesifiknya di wilayah Kecamatan Kronjo,” ujar Camat.

Hal senada juga dikatakan oleh Kapolsek Kronjo, AKP Riyadi. Menurut ia, pihak Muspika Kecamatan Kronjo bekerjasama dengan awak media massa, membagikan masker dan nasi bungkus kepada pengguna kendaraan yang melintas di Simpang Tiga Tugu Cangkir. Ini dilakukan guna mensosialisasikan kepada masyarakat agar selalu melakukan 3 M. Sehingga dapat terhindar dari tertularnya virus Corona,” tegas AKP Riyadi.

Pemimpin Redaksi Info Terbit, Putra Ananta,  yang mewakili Tim 9 sangat mengapresiasi pihak Muspika Kecamatan Kronjo. “Saya mewakili teman-teman media massa mengucapkan terima kasih, terutama Camat Kronjo, Kapolsek dan Danramil Kronjo yang telah berkenan ikut serta dalam kegiatan bagi-bagi masker dan nasi bungkus kepada masyarakat Kronjo, terutama pengemudi sepeda motor dan mobil yang melintas di Simpang Tiga Kronjo ini. Saya berharap semoga masyarakat mematuhi untuk malukukan 3 M, sekali lagi saya ucapkan terima kasih,” ucapnya. Sya/Jmn).

Www.Harianexpose.com @ 2020 "The News Online Portal Today"

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top