Jakarta, Harianexpose.com –
Sepeda motor merk Honda Vario tahun 2018 dengan Nomor Pol. B 4523 BPX milik Jurnalis Harianexpose.com, Herman, raib digondol maling. Peristiwa itu terjadi ketketiika seoeda motor Vario milik Herman tengah dipakir di teras rumahnya pada Kamis (14/1).
Kasus pencurian sepeda motor merk Honda Vario warna putih itu bermula saat anak korban, Bima Hadi Sabillah, usai pulang dari tempat kerjanya. Kemudian sepeda motor Vario tersebut diparkir di teras rumahnya di Jl. Perdana No.8 RT. 01/RW.01 Kelurahan Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, sekitar Jam 17.00 WIB.
Setelah sepeda motor Honda Vario diparkir diteras rumah, anak Jurnalis Harianexpose.com, Herman, Bima Hadi Sabillah masuk ke dalan rumah dan lngsung tidur. Sekitar Pukul 04.00 WI, istri Herman, Wiwi Puji Astuti, keluar rumah untuk melihat situasi. Namun, ternyata sepeda motor Honda Vario itu sudah tidak ada diteras rumahnya.
Tak pelak, Wiwi pun secara spontan merasa panik dan bergegas untuk membangunkan suaminya. Herman pun akhirnya melaporkan kasus pencurian sepeda motor tersebut ke Polda Metro Jaya Resort Metropolitan Jakarta Barat. Herman berharap, polisi segera dapat meringkus pelaku pencurian sepeda motor yang meresahkan masyarakat tersebut. (Hmn).