Lurah Trondol, Kecamatan Serang, Kota Serang, Atik Milanda Faradisa, SE. (Foto : Istimewa).
Kota Serang, Harianexpose.com –
Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Abu Bakar Ba’adzim RW.06 Komplek Taman Mutiara Indah II, Link. Kubang Apu, Kelurahan Trondol, Kecamatan Serang, Kota Serang, Banten, menggelar acara peringatan Isro Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1442 H.
Acara Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) yang bernuansa religius itu bertempat dihalaman Masjid Abu Bakar Ba’adzim, pada Sabtu malam (13/3).
Peringatan Isro Mi’raj Nabi Muhammad SAW, itu dhadiri oleh Lurah Trondol, Atik Milanda Faradisa SE, sekaligus membuka acara tersebut. Gelaran Peringatan Isro Mi’raj itu menghadirkan penceramah kondang, KH. Jarkasih, dari Link. Pule, Kelurahan Tembong, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang. Sedangkan lantunan ayat suci Al-Qur’an dikumandangkan oleh qori Fatullah.
Penceramah, KH. Jarkasih. (Foto : Istimewa).
Dalam sambutannya, Lurah Trondol, Atik Milanda Faradisa, SE, mengatakan, pihaknya minta agar masyarakat di masa pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) sekarang ini agar selalu menerapkan protokol kesehatan dengan menjalankan 5M antara lain, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan massa dan mobilisasi sosial.
Laporan : P. Widodo/Nurhayati.
Editor In Chief : Hairuzaman.