Tangerang, Harianexpose.com –
Camat Sepatan bersama Satpol. PP, melakukan eksekusi sampah-sampah liar yang ada di bahu jalan utama di Desa Sarakan dan Pondok Jaya, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang. Kegiatan itu dilakukan bersama aparatur Desa Pondok Jaya dengan membersihkan sampah-sampah yang ada di bantaran sungai kecil depan BP2IP, Desa Pondok Jaya, Kecamatan Sepatan, Sabtu (19/6).
Camat Sepatan, Dadang Sudrajat, kepada Harianexpose.com, Sabtu (19/6), mengatakan, pihaknya ingin Kecamatan Sepatan yang indah dan nyaman. “Karena itu segala tempat yang kumuh dan tidak rapih, akan kami upayakan agar bisa rapih. Hal itu sesuai dengan keinginan masyarakat agar lingkungan sehat,” ungkap Dadang.
Dadang menjelaskan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan DLH Kabupaten Tangerang, agar sampah liar ini bisa kita atasi secara bersama-sama. Tujuan ke depan nantinya akan kami buat taman penghijauan. Sehingga tidak ada lagi yang membuang sampah secara sembarangan.
“Selama ini kami telah melihat dan memantau di bantaran sungai kecil ini banyak sekali sampah-sampah liar. Terutama sampah pasar yang ada di Kampung Pisangan 1 Desa Sarakan. Harapan kami tempat ini nantinya bisa dijadikan sebuah taman penghijauan yang sejuk serta bisa bermanfaat untuk masyarakat Sepatan,” pungkasnya.
Reporter : Agus Riadi / Umiyati.
Editor In Chief : Hairuzaman.