Serang, Harianexpose.com –
PPK Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Banten, menggelar kegiatan Rapat Pleno Penetapan Calon Kades Cikoneng dan Pengundian Nomor Urut pada Sabtu (19/6).
Hadir dalam acara itu antara lain, Camat Anyer Drs. Khairil Anwar M.Si, Ketua PPK Anyer Tamami Ulum SE, Bhabinkantibmas dan anggota Koramil, Ketua BPD, Ketua RT/RW dan undangan lainnya.
Dalam giat tersebut Camat Anyer, Drs. Khairil Anwar M.Si, ikut menyaksikan pengundian nomor urut dari Bakal Calon Kepala Desa menjadi Calon Kepala Desa Cikoneng, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Banten.
Sementara itu, berdasarkan hasil pengundian nomor urut Calon Kades Cikoneng yang dilakukan oleh PPK Kecamatan Anyer, antara lain, nomor urut 1 Nurwahdini A.Md, nomor utut 2 M. Ridwan, nomor urut 3 Thomas Herry
Irwan, nomor urut 4 Zahroni dan nonor urut 5 Hudepah.
Rapat Pleno Penetapan Calon Kades Cikoneng dan pengundian nomor urut itu berjalan lancar, aman dan terkendali. Kegiatan itu juga menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 di masa masa pandemi sekarang ini.
Reporter : Sudana.
Editor In Chuef : Hairuzaman.