KOTA SERANG, Harianexpose.com –
Akibat dampak pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) yang berkepanjangan, stock darah di Palang Merah Indonesia (PMi) Kabhpaten Serang, saat ini menipis. Tak ayal, sehingga pada peringatan HUT Kabupaten Serang yang ke-495 tahun 2021 ini, PMI Kabupaten Serang, bekerjasama dengan PSKS, menggelar kegiatan donor darah, pada Selasa (5/10/2021).
Hal itu dkatakan Kepala UDD PMI Kabupaten Serang, Retno Budiarti. Menurut ia, kegiatan donor darah yang diselenggarakan Pemkab Serang bersama PSKS membantu pihaknya untuk memenuhi stock darah.
Retno mengatakan, stock darah di masa pandemi Covid-19 saat ini sangat menipis. Sementara, sekarang ini banyak masyarakat yang membutuhkan darah.
Ia menambahkan, biasanya stock kita ada sekitar 300 kantung darah. Akan tetapi sekarang hanya 100 kantung. Karena pandemiCovid-19, maka kegiatan donor darah juga terhambat,” tandasnya.
Asisten Daerah (Asda) 1 Pemerintah Kabupaten Serang, Drs. Nanang S kepada awak media, menjelaskan, saat pandemi Covid-19, stock darah di PMI mengalami penurunan. Karena itu, semua pihak saling membantu agar stock darah tetap ada. Senba, masyarakat kabupaten Serang sangat membutuhkan.
Sementara itu Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Serang, Sri Rahayu, menuturkan, anggota PSKS binaaan yang ada di Dinas Sosial Kabupaten Serang. tercatat ada 1.163 Orang. Namun, hanya perwakilan saja yang mengikuti kegiatan donor darah ini.
Kepala PMI Kabupaten Serang dr. Retno membeberkan, donor dara yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Serang, melalui OPD Dinsos bersama PSKS untuk membantu stock darah.
Reportase :Maman Suherman.
Editor In Chief : Hairuzaman.