Kapolres Lebak Dampingi Kapolda Banten Tanam Pohon di Baduy

LEBAK, Harianexpose.com

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Lebak, AKBP Teddy Rayendra, SIK. MIK. mendampingi Kapolda Banten, Irjen Pol Dr. Rudy Heriyanto, bersama Danrem 064/Maulana Yusuf Banren Brigjen TNI Yuninanto, S.Sos, MM, dan Kabinda, mengadakan penanaman pohon.  Kegiatan itu bertempat di Kampung Cikeusik Suku Adat Baduy Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Sabtu, (9/10/2021)

Kegiatan itu dihadiri Kapolda Banten Irjen Pol. Dr. Rudy Heriyanto, SH, MH. MBA, Waka Polda Banten Brigjen Pol Drs. Ery Nursatari MH, Danrem 064/MY Brigjen. TNI Yunianto, S.Sos, MM, Kepala BIN Banten Brigjen TNI Cahyono Cahya Angkasa, SIP, SH, MH, Irwasda Polda Banten Kombes Pol Ady Soeseno SIK, MH, Ketua Pengadilan Tinggi Banten Charis Mardiyanto, S. H., M.H., PJU Polda Banten, Kapolres Lebak AKBP Teddy Rayendra SIK, Dandim 0603 Lebak Letkol Inf Nur Wahyudi SE, M.I.pol, Asda 1 Sdr.Alkadri SIP, MSi, serta PJU Polres Lebak, Forkopinda Kabuoaten Lebak.

Kapolres Lebak, AKBP Teddy Rayendra, SIK, MIK. mengucapkan selamat datang Kapolda Banten dan rombongan,
“Selamat datang Bapak Kapolda Banten bersama Kapengti, Danrem 064 Maulana Yusuf, Kabinda di Daerah hukum Polres Lebak, di Kp.Cikeusik Baduy Kabupaten Lebak,” ujar Teddy.

Teddy menjelaskan, dalam kunjungannya, Kapolda Banten bersama Kapengti, Danrem 064 Maulana Yusuf, Kabinda melakukan penanaman pohon dan giat bhakti sosial bersama warga suku adat Baduy.

“Sebagaimana kita ketahui bersama, warga suku adat Baduy adalah sangat konsisten dalam pelestarian alam, menjaga hutan, ini perlu kita apresiasi dan kita dukung,” ungkap Teddy.

“Selain itu, ini juga sebagai contoh dan motivasi untuk kita semua, bagaimana dalam melestarikan alam, menjaga hutan dan isinya, agar terjadinya keseimbangan alam sehingga dengan hutan dan alam yang terjaga, bencana alam seperti banjir dan tanah longsor dapat kita cegah,” tutupnya.

Reportase: Alfian.

Editor In Chief : Hairuzaman.

Www.Harianexpose.com @ 2020 "The News Online Portal Today"

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top