KOTA SERANG, Harianexpose.com –
Pemerintah Kota Serang, menghadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) ke-22 tahun yang dilaksanakan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Karangantu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, pada Selasa (26/10/2021).
“Saya atas nama Pemerintah Kota Serang dan Walikota Serang, mengucapkan selamat HUT KKP yang ke-22. Semoga KKP semakin memberikan manfaat kepada masyarakat terutama dalam bidang kelautan dan perikanan,” kata Walikota Serang, H. Syafrudin, S.Sos, M.Si, Selasa (26/10/2021).
“Alhamdulillah, selama ini sinergitas antara PPN dengan Pemkot Serang, sangat luar biasa. Terbukti, PPN sering mengundang kami (Pemkot) dan konsultasi,” teramgnya.
Menurut Syafrudin, bagi masyarakat Kota Serang, kami menghimbau agar tidak mencemari laut. Karena laut ini sebagai mata pencaharian masyarakat. Peliharalah laut kita, karena sebagaimana firman Allah SWT dalam Surat Ar-Rum ayat 41 yang intinya, Kerusakan di muka bumi dan di lautan tidak lain terjadi karena buah tangan manusia. Dampak dari kerusakan ini kemudian berimbas kepada bukan hanya pelaku kerusakan, tetapi juga kepada semuanya.
Reportase : Maman Suherman
Editor In Chief : Hairuzaman.