Cecep Muhidin Nakhodai DPC APDESI Kabupaten Pandeglang

Reportase : Sukri – Editor In Chief : Hairuzaman.

PANDEGLANG Harianexpose.com

Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) DPC Asosiasi Pemerintah Desa Indinesia (APDESI) Kabupaten Pandeglang, yang digelar di Hotel Wira Carita, pada Rabu (27/7/2022).

Dalam Muscablub itu tampak hadir Bupati Pandeglaag, Hj. Irna Narulita, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Pandeglang, dan seluruh perwakilan dari APDESI Kecamatan se-Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Dalam Muscablub ini, Kepala Desa Cibarani, Kecamatan Cisata, Kabupaten Pandeglang, Banten, Cecep Muhidin, akhirnya terpilih secara aklamasi untuk menakhodai sebagai Ketua DPC APDESI Kabupaten Pandeglang.

Sementara itu, Kepala Desa Cibarani, Cecep Muhidin, saat diwawancara media ini mengatakan, insya allah usai gelaran Muscablub ini untuk langkah pertama akan melakukan konsolidasi dengan APDESI Kecamatan masing-masing dan para kepala desa.

“Program-program yang belum terselesaikan di masa kepemimpinan yang terdahulu, tentunya harus ada yang disempurnakan,” bebernya.

Cecep berharap ke depan adanya kekompakan agar satu persepsi dan menjalin kerja sama yang lebih baik lagi.

Dengan terpilihnya Cecep Muhidin sebagai Ketua DPC APDESI Kabupaten Pandeglang, semoga dapat membangun Negeri dari Desa lebih baik lagi dari sebelumnya.

PT. KORAN SINAR PAGI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top