Di Kecamatan Pamarayan, Bupati Serang Adakan Safari Ramadhan

Reportase : A. Abdurrochim S. / Yani Sumiati – Editor In Chief : Hairuzaman.

SERANGHarianexpose.com |

Memasuki minggu pertama bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah, Bupati Serang Hj. Ratu Tatu Chasanah SE, M.Ak, bersama rombongan melaksanakan kegiatan safari ramadhan di Masjid Jami Khoirul Huda Desa Pamarayan, Kecamatan Pamarayan, Kabupaten Serang, Banten, pada Kamis (30/3/2023)

Dalam kesempatan itu, tampak hadir Bupati Serang, Hj. Ratu Tatu Chasanah, dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat Pamarayan, Bagja Saputra S.STP, M.Si, unsur TNI/Polri, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, termasuk Ketua MUI Kecamatan Pamarayan, Ketua LPTQ Kabupaten Serang, para Kepala Desa, Ketua RT/RW dan undangan lainnya.

Bupati Serang, Tatu dan rombongan tiba di lokasi jam 16.30 WIB, di sambut antusias dan penuh semangat oleh Camat Pamarayan, Bagja Saputra. Dengan diiringi musik rebana (marawis) oleh ibu-ibu TP-PKK. Acara berlangsung tertib dan lancar hingga di penghujung acara serta dilanjutkan buka puasa bersama (bukber).

Dalam sambutannya pada Safari Ramadhan yang dilaksanakan Pemda Serang kepada seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Pamarayan, atas nama Pemerintah Kabupaten Serang, Tatu mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah, “Semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT, diberikan kelancaraan dan kesabaran,” paparnya.

Selanjutnya Bupati Serang menanggapi yang disampaikan Ketua MUI Kecamatan Pamarayan, terkait pembangunan masjid dan kampus, serta alun-alun’ di Kecamatan Pamarayan. Bupati Serang mengungkapkan, pihaknya akan segera melakukan masukan kepada pihak DPUPR. Sebab, hal ini melihat kondisi anggaran yang sangat terbatas. Namun, kami akan dorong pihak dinas terkait.

Melalui Safari Ramadhan 1444 Hijriah, Bupati Serang mengajak kepada masyarakat agar jangan sia-siakan bulan ramadhan. “Karena pada bulan itu memiliki keistimewaan tersendiri. Sangat luar biasa dari 12 bulan yang ada. Semua bentuk kebaikan dan amal kita dilipat gandakan. Bulan romadhan ini dijadikan sebagai bulan pembelajaran bagi kita untuk introspeksi diri. Kita perkuat hablum minallaahi wahablum minannaas,” pungkasnya.

Kepala Desa Pamarayan, Anis Fuad SE, menyoroti terkait adanya kegiatan Safari Ramadhan 1444 Hijriah. Menurut Anis, pihaknya sangat mengapresiasi dengan tulus hati. Karena Safari Ramadhan merupakan suatu ajang silaturahmi antar sesama, terutama umara dan ulama serta masyarakat. Tetap jaga kebersamaan, kekompakan dan kesatuan menuju Kabupaten Serang lebih baik.

PT. KORAN SINAR PAGI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top