Ketua Ikawati BPN Banten : “Pengrajin UMKM Lebak Naik Pamor”

Reportase : Ahmadin.                            Editor In Chief : Hairuzaman.            Deputy Chief Editor : Prof. Dr. KH. Sutan Nasomal.

LEBAK – Harianexpose.com |

Ketua Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Banten (Ikawati Kanwil BPN Banten), Sartika Sudaryanto, mengunjungi suku Baduy yang terletak di Desa Cibeo, Kabupaten Lebak, Bamten, pada Jum’at (16/6/2023).

Sartika Sudaryanto ditemani Pengurus Ikawati Kanwil BPN Banten, Istri-Istri Kepala Kantor Pertanahan dan perwakilan karyawati Kantor Pertanahan se-Banten.

“Alhamdulillah, pada hari ini kami Pengurus Ikawati Kanwil BPN Banten dapat bersilaturahmi dengan Ibu Ketua dan Pengurus Ikawati Kantah (Kantor Pertanahan-red) Kabupaten Lebak,” ujar Sartika.

Pada kesempatan itu, Sartika mengunjungi Kafe RA Ladara yang ada di area layanan Kantah Kabupaten Lebak, Pengrajin Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Tenun Baduy, dan Kampung Batik Lebak Chanting Pradana
di Bojongleles, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.

Sartika mengutarakan, peran Ikawati diantaranya mendukung tugas BPN guna melakukan pendampingan UMKM dari segi standarisasi, pengemasan dan pemasaran produknya, “Ini merupakan kegiatan kunjungan perdana Ikawati BPN Banten ke daerah untuk
memonitor pendampingan UMKM Binaan Kantor Pertanahan Kabupaten Lebak,” kata Sartika.

Ia menambahkan, ke depannya kegiatan monitoring dan diskusi dengan Pengrajin UMKM akan rutin dilaksanakan dengan mengunjungi lokasi pengrajin binaan Kantor Pertanahan Kabupaten dan Kota se- Banten.

Sartika menyatakan, sesuai semangat dari Pembina Ikawati Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (Kementerian ATR/BPN), Nanny Hadi Tjahjanto, peran aktif Ikawati diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat yakni dengan memajukan produk UMKM Binaan, “Bekerjasama dengan Bapak-Bapaknya kita bantu pendampingan pelaku UMKM, supaya Pengrajin UMKM bisa naik kelas, naik pamor dan mampu mensejahterakan keluarga,” ujarnya.

PT. KORAN SINAR PAGI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top