Ketika Rumah Rukiah di Desa Bojong Pandan Dibedah Satgas TNMD Kodim 0602/Serang

Reportase : Aliudin.                                Editor In Chief : Hairuzaman

Serang – Harian Expose.com |

Salah satu sasaran program pembangunan kegiatan  fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 119 Kodim 0602/Serang,  bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Serang  adalah Perehaban Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu),  penerima bantuan tersebut salah satunya bernama Rukiah yang kondisi rumahnya sudah tidak layak ditinggali, bertempat di Desa Bojong Pandan Kecamatan Tunjung Teja Kabupaten Serang Provinsi Banten, Minggu (25/02/2024).

Rukiah mengungkapkan, dirinya merasa sangat terharu dan bahagia,  sekaligus bangga kepada bapak tentara. Karena melalui TMMD yang dilaksanakan Kodim 0602/Serang, Allah SWT sudah menjawab do’a kami selama ini.

” Alhamdulillah, lewat tangan prajurit TNI rumah kami sudah mulai diperbaiki, sekarang masih dalam tahap proses perehaban. Kami ucapkan terima kasih, atas pengabdian TNI kepada warga,” ungkapnya.

Lanjut Rukiah, rumah miliknya tersebut kalau terjadi hujan selalu bocor, kadang juga harus menginap di tempat tetangga kalau hujannya deras. Memang di dalam hati merasa sangat sedih, tetapi sekarang kesabaran itu berbuahkan hasil.

” Akhirnya wilayah kami mendapatkan bantuan dari TNI, berkat dari Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 0602/Serang Sertu Arifin, akhirnya Desa Bojong Pandan dibangun melalui Program TMMD bersinergi dengan Pemda Kabupaten Serang,” tukasnya.

Sementara itu, Komandan Satuan Penugasan (Dansatgas) TMMD Ke 119 Kodim 0602-/Serang, melalui Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) Kapten Inf Irwan Agustia menjelaskan bahwa, pelaksanaan program TMMD Ke 119 sudah memasuki hari ke 6 (Enam).

” Tentunya semua merupakan, bentuk pengabdian TNI dalam membantu mensejahterakan masyarakat bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Serang. Dalam upaya percepatan akselerasi pembangunan, khususnya dari tingkat pedesaan,” terangnya.

Www.Harianexpose.com @ 2020 "The News Online Portal Today"

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top