Reportase : Sukri.
Editor In Chief : Hairuzaman
PANDEGLANG – Harian Expose.com|
Baru saja selesai dibangun, rumah milik Sartani, warga Desa Cijaralang, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, tepatnya di Kampung Cengkok, ludes di alap si jago merah, Peristiwa kebakaran itu terjadi pada Senin (29)4/2025) sekitar jam.13.00 WIB.
Dalam insiden ini diduga kuat akibat konsleting listrik arus pendek. Sementara itu, kondisi rumah dalam keadaan kosong, Sartani pemilik rumah kebetulan tengah berada di ladang dan api diketahui sudah membesar,
Warga sekitar melihat kejadian ini, langsung membantu untuk memadamkan kobaran api dengan peralatan seadanya, Namun, kobaran api begitu cepat merambat. Sehingga sulit untuk dipadamkan.
Selang beberapa jam, api lalu dapat dipadamkan. Namun, rumah yang terbuat dari kayu (rumah Panggung-Red) habis terbakar. Barang-barang berharga yang turut terbakar antara lain, depeda motor, sertifikat tanah, tabungan dan yang lainnya. Ditaksir kerugian akibat kebakaran yang menimpa rumah Sartani, mencapai Rp.100 juta lebih.
Dalam insiden ini, pihak dari Kapolsek setempat, Kepala Desa Cijaralang bersama warga turut membantu guna memadamkan api, Sedangkan dalam kejadian ini tidak menelan korban jiwa