Reportase : A. Abdurrochim S./ Yani Sumiati.
Editor In Chief : Hairuzaman.
BANDUNG -Harianexpose.com |
Sekolah Dasar Negeri (SDN) Manggahang 2 Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menggelar pelepasan siswa kelas 6 sebanyak 97 orang. Terdiri 47 putra dan 50 putri di lingkungan SDN setempat.
Hal itu dikatakan Kepala SDN Mamggahang 2, Hesti Hasanah S.Pd, kepada jurnalis Harianexpose.com di ruang kerjanya, pada Kamis (20/06/2024). Hadir pada acara tersebut para dewan guru dan wali kelas, orang tua murid, dan komite sekolah. Kegiatan berlangsung tertib dan sukses hingga di penghujung acara.
Pada acara puncak pelepasan Kelas 6 ,disambut antusias dan meriah oleh para orang tua murid serta dewan guru,
Dengan hadirnya pertunjukan penampilan para siswa kelas 1 sampai kelas 5 dengan beraneka ragam kegiatan, seperti tari tradisional. Hal itu merupakan bentuk apresiasi yang luar biasa. Salah’satunya program pembelajaran projeck Penguatan Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
Dalam kesempatan itu, Kepala SDN Manggahang 2, Hesti berharap kepada para siswa yang sudah lulus semoga bisa melanjutkan ke jenjang pendidikan selanjutnya dan diberikan kelancaran serta tidak menemukan persoalan yang terjadi.
“Terlepas dari pada itu, sukses dan terselenggaranya acara tersebut, didorong dari hati yang tulus serta ikhlas. Bahkan dari berbagai unsur termasuk para orang’ tua murid pun dalam acara tersebut ikut di lilbatkan,” pungkasnya.