DKM Masjid Agung Al-Hakim Pamarayan Gelar Deklarasi Lembaga Konsorsium Pembaharu Peradaban Pamarayan Bangkit

Reportase : Nono.                                  Editor In Chief : Hairuzaman.

SERANG – Harian Expose.com  |

Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Al-Hakim Pamarayan Periode 2024/2029 menggelar acara Deklarasi Lembaga Konsorsium Pembaharu Peradaban Pamarayan Bangkit (KP3B). Kegiatan itu bertempat di Majlis Agung Pamarayan Al-Hakim Desa Binong, Kecamatan Pamarayan, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, pada Sabtu malam (6/3/2024).

Tampak hadir dalam acara itu selaku tuan rumah Mohamad Nasir S.Pd.i, Camat Pamarayan, Siti Komariah SH, M.Si, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Serang yang diwakili oleh Analis Kepegawaian Kementerian Agama Kabupaten Serang, Dr, H, Syaiful Anam S.Pd.i, M.Pd. Ketua MUI Kabupaten Serang, KH, Tb. Ahmad Khudori Yusuf, Lc, dan dr Dadang Acep, SKM, selaku yang menghibahkan tanah untuk pembangunan Masjid Agung, Kepala KUA Pamarayan, Tatang Muhtar S.Ag, Ketua MUI Kecamatan Pamarayan, H. Tata Suharta S.Pd.i, Siti Komariah, SH.,M.Si, Muspika Kecamatan Pamarayan, Danramil Kecamatan Pamarayan, Kapolsek Pamarayan , Apdesi Kecamatan Pamarayan beserta jajaran Kepala Desa Pamarayan, para Ulama, Kyai dan tamu undangan.

Dr. H. Syaeful Anam, S.Pd.I, yang mewakili Kepala Kantor Kemenag  Kabupaten Serang, didampingi oleh Kepala KUA Kecamatan Pamarayan, Tatang Muhtar, S.Ag, memaparkan, susunan kepenguruasan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Agung Pamarayan Al-Hakim Periode 2024/2024 sebagai berikut :

Pelindung : Camat Pamarayan,

Penasihat : Ketua MUI dan Kepala KUA Kecamatan Pamarayan,

Ketua :  KH. Tata Suharta, S.Pd.I,

Wakil Ketua : Bagja Saputra S.STP,

Sekelretaris : Mohamad Nasir, S.Pd.I.

Wakil Sekretaris : Abdul Kholik.

Bendahara : dr. Dadang Acep, SKM.

Bidang Umaroh : Ustadz Abdul Basith, S..

Imam Sholat : KH. Tata Suharta S.Pf.I, KH. UU Badrudin, S.Ag, M.Si dan Ustadz Ahmad Fauzi, Khotib : Ustadz Reza Arif Faisal,S.FIL.,M.Pd, Ustadz Subandi dan Kyai Dahyani, Mu’adzin : Ustadz Sayamsu, Ustadz Sam’un, Qori dan Ustadz Ahmad Dardiri, Seksi Pendidikan/Majlis Ta’lim : Ustadz Ade Surya Ningrat, S.Pd.I., M.Pd, Ustadz Kurniawan, Seksi Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) : Saepul Bahri, Ari Dipa Wijaya, S.P,

Bidang Idaroh : H. Sopiyan, Seksi Perpustakaan Masjid Suherti S.Pd, Seksi Sosial Kemasyarakatan : Ustadz Rojak, SPd.I, Reni Lidia Anggaraeni, S.ST,

Bidang Ri’ayah Seksi Usaha Pembangunan : H. Didi Sunardi, H. Aminudin, Seksi Peralatan/Perlengkapan : Agus Susanto, H.Sam’un Sasak, Seksi Kebersihan Ustad Owi Nahrowi, Hj. Anah Mujayanah, Seksi Keamanan Dede Sasra Wacana, Ali Musa.nSE, yang mengetahui Camat Pamarayan,tertanda Pamarayan.

Mohamad Nasir, S.Pd.I dalam sambutannya mengatakan, untuk pembangunan di Kecamatan Pamarayan dalam hal ini Camat Pamarayan menyampaikan usulan untuk membentuk sebuah lembaga baru dalam rangka kegiatan mengawal, merawat dan ikut berkontribusi guna pembangunan yang ada di Kecamatan Pamarayan,untuk Pemerintahan yang ada di Kabupaten Serang khususnya Provinsi Banten.

Lanjut Nasir, pihaknya mewakili seluruh masyarakat Pamarayan ingin menyampaikan poin-poin tentang Deklarasi Lembaga Konsorsium Pembaharu Pamarayan (KP3B) sebagai berikut :

1. Dalam rangka pengawalan kegiatan pembangunan pengelolaan dan perawatan aset perlu dibentuk lembaga khusus sebagai aspirasi masyarakat Pamarayan.

2. Bahwa kami akan melakukan upaya dan ikhtiar dalam rangka menjadi mitra pemerintahan untuk turut serta memberikan kontribusi pendapatan asli daerah

3. Bahwa kami sadar untuk membentuk sebuah lembaga yang kami berinama Konsorsium Pembaharu Pamarayan Bangkit (KP3B) atas nama pemuda Kecamatan Pamarayan,Mohamad Nasir,Abdul Kholik.

“Mudah-mudahan lembaga ini setelah deklarasi pasca lebaran ditindak lanjuti untuk dibuatkan legal formalnya yaitu, akta notaris. Sehingga legalitas menjadi bentuk penguatan secara hukum dan De Facto,” ungkapnya.

Selanjutnya ditempat yang sama, KH. Tata Suharta, S.Pd.I, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada dr, Dadang Acep, SKM,yang sudah menghibahkan tanahnya seluas 4.207 M² untuk pembangunan Masjid Agung Al-Hakim Pamarayan. “Semoga Alloh SWT membalasnya,” tukasnya.

Masih kata KH. Tata Suharta, ucapan terima kasih dan do’anya kepada Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Serang, Ketua Dewan Masjid Indonesia Kabupaten Serang, Muspika, Ulama, Kyai dan para Ustadz, “Alhamdulillah, pengukuhan ini bertepatan dengan bulan suci Ramadhan. Mudah-mudahan bertepatan dengan lailatul qadar dan secepatnya Masjid Agung Al-Hakim segera dibangun,” harapnya .

Setelah ini, lanjut dia, kami akan jemput bola dan bekerjasama melalui tenaga dan pikiran. Insya’allah, menjadi keberkahan untuk masyarakat Pamarayan khususnya Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Sehingga menjadi centra keagamaan, ekonomi dan lain-lain.

KH. Tata Suharta juga menyampaikan pesan dari H. Fahmi Hakim yang kebetulan berhalangan tidak bisa hadir, pembangunan masjid ini akan dibangun oleh Pemerintah Provinsi Banten. “Dan ini kelanjutan dari moto MUI kemandirian membangun peradaban. Dengan adanya alun-alun, Masjid Agung di Pamarayan menjadi sentra keagamaan,” tuturnya.

Lebih lanjut Ketua Ketua Majlis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Serang dalam ttausiahnya, KH. Tb Ahmad Khudori Yusuf, Lc bahwa masjid adalah sebagai benteng umat dan negara, Masjid tempat orang berzikir dan mempersatukan umat. “Semoga apa yang kita rencanakan diberikan kelancaran oleh Alloh SWT, Amin Ya Alloh Ya Robal Aalamin,” tukasnya.

 

PT. KORAN SINAR PAGI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top