Solidaritas Community Kota Cilegon Gelar Bukber dan Santunan Anak Yatim, Kukuhkan Pengurus Baru

Reportase : BabY Suiah.

Pemimpin Redaksi : Hairuzaman

CILEGON | Harianexpose.com —

Ketua DPW 234 Solidaritas Community (SC) Provinsi Banten, Kian Maulana, SH, mengukuhkan Pengurus DPC SC Kota Cilegon, sekaligus menggelar acara buka puasa bersama dan santunan 234 anak yatim di Gedung Cilegon Creative Center pada Minggu (16/3/2025).

Ketua DPW SC Provinsi Banten, Kian Maulana mengatakan, bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah ini adalah bulan berkah guna meningkatkan ukhuwah Islamiyah atau bulan berbagi rezeki,dan bulan yang penuh ampunan.

Kesempatan bulan suci Ramadhan ini organisasi Solidaritas Community yang ada di Banten, diisi dengan program kegiatan buka puasa bersama, santunan anak yatim dan sekaligus mengukuhkan Pengurus DPC SC Kota Cilegon yang dipimpin oleh Ketua, A.LeoFaenandi dan dihadiri Pengurus SC 8 kabupaten/kota serta dihadiri pula Ketua DPW SC Provinsi Banten, Kian Maulana SH..

Masih lanjut Ketua DPW SC Banten, Kian Maulana, untuk program santunan anak yatim dan buka puasa bersama sudah menjadi program rutin setiap tahun sekaliĀ  dan hikmah tujuan bukber serta santunan anak yatim yaitu kita dapat tingkatkan ukhuwah Islamiyah dan dapat mendekatkan diri kepada manusia dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Kami berharap Ketua DPC Solidaritas Community Kota Cilegon harus menjadi pemimpin yang amanah, loyalitas.dan harus jiwa korsa sesama anggota Pengurus SC yang diatur oleh Anggaran Dasar Rumah Rangga (ADRT) Organisasi SC.

Ketua DPC SC kota Cilegon, A.leo Faenandi, menyatakan, kami dikukuhkan sampai periode 2025-2030 ,dan program Solidaritas Community di Kota Cilegon akan kita bicarakan kepada setiap pengurus yang ada di 8 kecamatan yaitu pengurus PAC Kecamatan Cilegon, Jombang, Cibeber, Purwakarta, Gerogol, Ciwandan, Citangkil, dan Pulomerak. Nanti setelah dimusyawarahkan program kerja baru kita akan action.

“Dalam organisasi Solidaritas Community ini siapa saja boleh masuk organisasi SC khususnys warga Kota Cilegon,” tegas Afit Leo Faenandi.

“Harapan kami dengan dipilih saya sebagai Ketua DPC SC Kota Cilegon bersama pengurus mudah-mudahan ke depan Solidaritas Community Kota Cilegon lebih maju, solid dan profesional dalam menjalankan tugas organisasi Solidaritas Community,” ungkap A.Leo Faenandi .

 

PT. KORAN SINAR PAGI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top