Kota Serang, Harianexpose.com –
Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMPN 15 Kota Serang, Provinsi Banten, membagikan ratusan paket Sembako kepada masyarakat pada Selasa (27/4).
Menurut Kepala SMPN 15 Kota Serang, Ade Sulasmi, bantuan paket Sembako kepada masyarakat yang bermukim di sekitar lingkungan SMPN 15 Kota Serang itu bertujuan untuk mengajarkan pendidikan karakter terhadap para siswa agar peduli terhadap sesama di bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah ini.
Ade menjelaskan, tercatat sebanyak 165 paket Sembako dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan oleh SMPN 15 Kota Serang. “Kegiatan aksi sosial ini rutin dikaksanakan setiap memasuki bulan suci ramadhan,” bebernya.
Ade menambahkan, pengadaan bantuan paket Sembako tersebut merupakan hasil swadaya para siswa dan dewan guru SMPN 15 Kota Serang. “Semoga para siswa tumbuh kesadaran diri untuk peduli terhadap masyarakat dilingkungannya yang membutuhkan bantuan,” katanya.
Journalists : Suryono.
Editor In Chief : Hairuzaman.