Minimalisir KDRT, Relawan P2TP2 Kabupaten Serang Gelar Gathering di Anyar

Reportase : Babay Suiah – Editor In Chief : Hairuzaman.

Serang, Harianexpose.com

Untuk memberikan semangat kepada relawan yang ada di wilayah Kabupaten Serang, guna meminimalisir tindak kekerasan pada anak dan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Kegiatan itu bertempat di Hotel Mambruk, Anyar, Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang, pada Kamis (15/09/2022)

Ketua P2TP2 Kabupaten Setang, Hj. Nurlina Entus Mahmud, menjelaskan, intinya pertama kita silaturahmi dengan relawan. Kedua menjalin ikatan bhatin untuk kebersamaan kita agar kompak dalam menangani kasus-kasus KDRY di Kabupaten Serang, khususnya kepada relawan se-Kabupaten Serang ini.

 

“Memberikan motivasi kepada para relawan semuanya agar kembali semangat dengan fokus kepada kegiatan. Jadi kita mengadakan kegiatan ini diharakan setiap setahun sekali. Tapi yang tadinya tidak direncanakan bisa terlaksana pada tahun ini,” ucap Nurlina.

“Semuanya ada 29 kecamatan, yang tidak hadir ada 2 kecamatan sudah terwakili tapi ada perwakilannya. Hal ini untuk memberikan kesegaran. Mungkin ada beberapa kegiatan seperti karaoke, pemakai sarung dan lain sebagainya. Adanya hiburan ini memberikan semangat kepada para relawan,” tuturnya.

“Pada tahun 2022 ini, jumlah KDRT dan kejeradan seksual menjadi meningkat. Semuanya ada 48 kasus se-Kabupaten Serang. Adapun yang terbanyak kasus itu di Kecamatan Kragilan dan Cikeusal. KDRT dan kekerasan seksual pada anak dibawah umur biasanya anak-anak tingkat SD dan SMP,” ujarnya.

“Saya berpesan kepada masyarakat Kabupaten Serang, khususnya kepada orang tua semuanya yang ada di Kabupaten Serang, Jangan berhenti memantau atau menjaga anaknya. Baik perempuan maupun laki-laki itu tetap harus kita jaga dengan baik. Karena anak merupakan suatu amanah yang harus kita jaga dan kita didik. Jangan sampai terlibat dalam pergaulan bebas dan keluar malam pun harus sepengetahuan orang tua,” bebernya.

Sementara itu, Sekretris Camat Anyar, Bakhtiar, S.Pd, MM. menjelaskan, kami selaku P2TP2 Kecamatan Anyar disini selaku tuan rumah sekaligus dalam kegiatan pada acara hari ini gathering dan kumpul-kumpul bersama seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Serang, sebanyak 29 kecamatan. Apa yang sudah disampaikan oleh Ketua P2TP2 ini untuk mencari suasana untuk refresh. Karena memang rutinitas sehari-hari para relawan khususnya yang membantu kegiatan P2TP2 di Kabupaten Serang dimana masing-masing kecamatan mewakili.

“Setiap kecamatan diwakili oleh satu orang. Sementara itu untuk tahun depan kita papah setiap kecamatan ada dua perwakilan. Untuk tahun depan ketika ada keluhan-keluhan dari masyarakat kita juga tanggap, sigap, responsif dalam melayani laporan-laporan khususnya terkait P2TP2 seperti itu,” urainya.

“Kami berharap selaku P2TP2 Kecamatan Anyar ke depan mudah-mudahan adanya kegiatan seperti ini bisa menjalin silaturahmi yang utama,
Kedua menambah keakraban sesama rekan-rekan masing-masing relawan setiap kecamatan dan yang terakhir supaya mensolidkan satu visi misi dan satu persepsi. Supaya ke depan tindakan-tindakan berkaitan dengan P2TP2 baik kekerasan seksual terhadap anak dan KDRT yang konsennya dibawah umur itu mudah-mudahan bisa sedikit demi sedikit mengurangi kejadian angka tersebut,” kata Bakhtiar.

PT. KORAN SINAR PAGI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top