Reportase : Babay Suiah. Editor In Chief : Hairuzaman.
CILEGON – Harianexpose.com |
Ketua DPD PAN Kota Cilegon, H. Alawi Mahmud, yang menjadi Bakal Calon (Balon) Wali Kota Cilegon, menggelar deklarasi Akbar di Rumah Makan Laguna Kota Cilegon, pada Rabu (29/5/2024).
Deklarasi Alawi Mahmud ini dihadiri okeh Pengurus Harian DPD, DPC, DPRT Ketua DPW Banten, H. Syafrudin, Anggota Fraksi PAN DPRD Kota Cilegon, para simpatisan, anggota DPRD Kota Cilegon dari PAN terpilih serta relawan nasional kota.
Deklarasi tersebut berdasarkan kepada ketetapan Rakerda II pada tanggal 22 Febuari 2022, yang menyatakan dukungan kepada Bakal Calon Wali Kota Cilegon, H. Alawi Mahmud untuk maju mencalonkan Wali Kota Cilegon dari PAN pada Pilkada 2024. Selain itu, melakukan konsulidasi seluruh jajaran pengurus, kader, simpatisan PAN Kota Cilegon , untuk memenangkan H. Alawi Mahmud menjadi Wali Kota Cilegon. Berjuang bersungguh-sungguh dan bekerjasama secara ikhlas penuh keyakinan serta beretika dengan cara tidak bertentangan dengan undang-undang,
Menang terhormat dengan cara yang bermartabat. Menang yang berbahagia dengan cara yang bijaksana dan menang terpuji dengan cara tidak menyakiti.
Menurut H. Alawi Mahmud, pihaknya menggelar deklarasi Akbar ini sudah direstui oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN. Terkait rekomendasi sebagai calon Wali Kota Cilegon partai PAN ini DPP akan merekomendasikan kepada H. Alawi Mahmud selaku Ketua DPD Partai PAN Kota Cilegon.
Angkat bicara pula Sekretaris DPD PAN Kota Cilegon, H. Masduki. Menurut ia, terkait dengan rekomendasi calon Wali Kota Cilegon dari DPP, kami yakin DPP akan merekomendasikan H. Alawi Mahmud. Apabila DPP tidak merekomendasikan H. Alawi Mahmud, maka seluruh Pengurus DPD PAN Kota Cilegon akan tidak berdaya.
Masduki berharap H. Alawi Mahmud akan terpilih menjadi Wali Kota Cilegon pada bursa Pilkada 2024 mendatang.