Reportase : A. Abdurrochim S. / Yani Sumiati.
Editor In Chief : Hairuzaman.
BANDUNG – Harianexpose.com |
Pemerintah Desa (Pemdes) Langonsari, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menyambut baik kehadiran rombongan camat dan seluruh kepala desa se-Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Provinsi Bali.
Kehadiran rombongan tersebut dipimpin Camat Baturiti, Sayu Made’ Parwati beserta 12 desa se-Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Provinsi Denpasar, Bali. Kunjungan itu guna melakukan study banding ke Desa Langonsari, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Selasa (11/06/2024).
Hadir pada kegiatan tersebut perwakilan Pemkab Bandung, termasuk DPMD, Trimo H /PSM Ahli Muda, Diskominfo, Sekcam Pameungpeuk, Iwan Ridwan, Ketua BPD, Zulfian, Kepala Desa Langonsari, E. Wiharsa, Ketua APDESI Kecamatan Pameungpeuk, Polsek Pameungpeuk, Babinsa Koramil Pameungpeuk, Dudi R, dan Roni Nasrullah dan Sekdes Langonsari, Suryana Nursholidah ST.
Dalam kesempatan itu, Kades Langonsari, E.Winarsa menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungannya kepada seluruh rombongan dari Bali. Semoga pertemuan kali ini bisa membawa kemaslahatan dan saling tukar informasi, Sehingga bisa memperkokoh persatuan dan kesatuan dalam membangun desa.
Hal yang senada dikatakan Kades Langonsari, E. Wiharsa dan Ketua BPD Desa Langonsari, Zulfian, yang didampingi Sekretaris Camat Pameungpeuk, Iwan Ridwan. Sementara itu, Camat Baturiti, Sayu Made’ Parwati, berharap pertemuan kali ini bisa menjadi sebuah momen yang tepat untuk saling memberikan motivasi, Sehingga antara kedua belah pihak, sama-sama menguntungkan yang terbaik.
Camat Pameungpeuk, H. Agus Hendar Riswanto S.STP. MSi, yang dalam hal ini diwakili Sekretaris Camat Pameungpeuk, Iwan Ridwan S.I.Kom MAP, mengungkapkan, pihaknya sangat mengapresiasi dengan adanya kunjungan rombongan Kecamatan Baturiti Bali, yang langsung sesuai rekomendasi dari Diskominfo Kabupaten Bandung, Salah satu desa yang ada di wilayah Kecamatan Pameungpeuk yaitu Desa Langonsari.
“Mengapa demikian, dari enam desa yang ada di wilayah Kecamatan Pameungpeuk, kalau dipandang melalui kasat mata, biasa-biasa saja,” tukas Sekcam, Iwan Ridwan kepada jurnalis Harianexpose.com.
Akan tetapi, imbuh dia lagi, pandangan dari Kabupaten Bandung untuk penyelenggaraan Sistem Informasi Desa (SID) ternyata sangat luar biasa,
Dan terbaik dibandingkan dengan desa lainnya, terutama di wilayah Kecamatan Pameungpeuk.