LEBAK, Harianexpose.com –
Dalam rangka menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW, Polres Lebak, Polda Banten, melaksanakan kurve membersihkan Masjid Al-Fitrah Polres Lebak dan Musholla Ar-Rohman Aspol I Polres Lebak, pada Jum’at (15/10/2021)
Kegiatan itu dipimpin Kabag SDM Polres Lebak, Kompol Nono Hartono, SH, MH, bersama personil Polres Lebak, dengan menggunakan alat membersihkan Masjid Al-Fitrah Polres Lebak, dan Musholla Ar-Rohman serta areal sekitarnya.
Kapolres Lebak, AKBP Teddy Rayendra, ,M.I.K. melalui Kabag SDM, Kompol Nono Hartono, SH, MH. mengatakan, hari ini Polres Lebak melaksanakan kurve membersihkan Masjid Al-Fitrah Polres Lebak dan Musholla Ar-Rohman Aspol I Polres Lebak.
“Kegiatan ini merupakan rangkaian dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Kita sebagai umatnya sudah selayaknya bersuka cita menyambut datangnya peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW,” ungkapnya.
“Di masa pandemi Covid-19 ini, rencananya akan diadakan santunan bagi anak yatim dan pengajian peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, dengan sederhana. Namun, tidak mengurangi hikmat dan makna dari moment tersebut. Tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” tutur Nono.
“Momentum Maulid Nabi Muhammad SAW, ini juga sebagai moment untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan personil Polres Lebak. Dengan meneladani akhlak dan kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW guna mewujudkan Polri yang presisi,” tutupnya.
Reportase: Alfian.
Editor In Chief : Hairuzaman.