Serang. Harianexpose.com –
Pemerintah Desa Sindangheula, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, menggelontorkan dana program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Kegiatan pembagian dana BPNT yang disalurkan melalui PT. Pos Indonesia itu bertempat di Aula Kantor Desa Sindangheula, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, pada Jum’at (25/02/2022).
Hal itu dikatakan Kepala Desa Sindangheula, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, Suheli, S.Kom.i, ketika dikonfirmasi oleh awak media, pada Jum’at (25/02/2022). Menurut ia, dana yang diterima KPM sebesar Rp.600 ribu. Dimana dana tersebut bersumber dari Kementerian Sosial (Kemensos).
Kepala Desa Sndangheula, Suheli, didampingi oleh Staf Kecamatan Pabuaran, Arip, dan Pendamping Usman, serta E-Warung Sindang Jaya, Nurhayati, juga turut hadir.
Sementara itu, Kepala Desa Sindangheula, Suheli, menjelaskan, pihaknya hanya sebatas memfasilitasi tempat saja. Adapun kegiatan tersebut diharapkan masyarakat untuk mengantisipasi dan menghindari adanya kerumunan. Karena itu, pembagian dana BPNT itu dilakukan secara bergiliran,
Ia menmbahkan, pembagian dana program BPNT tersebut diikuti ole 2 desa yakni, Desa Sindngheula tercatat sebanyak 177 KPM dan Desa Sindang Sari sebanyak 153 KPM.
“Hal itu guna menghindari timbulnya penyebaran varian baru Omicron terutama di Desa Sindangheula, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Seramg,” bebernya.
Reportase : Silmi / Ulum.
Editor In Chief : Hairuzaman